Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah Jember (UNMUH Jember) menggelar kegiatan penyusunan Rencana Strategis (Renstra) sebagai agenda empat tahunan yang wajib dilaksanakan oleh struktur internal fakultas, di uang 3.12, Lantai 3, Gedung A (22/10).

    Penyusunan Renstra ini berfokus pada pencapaian kinerja Catur Dharma yang akan menjadi panduan FEB dalam memenuhi target-targetnya hingga empat tahun mendatang. Selain itu, upaya untuk mempertahankan akreditasi unggul dan meraih akreditasi unggul untuk Program Magister Manajemen juga menjadi prioritas. Untuk mempertahankan akreditasi unggul, FEB akan terus menjaga kinerja internasional dalam kegiatan tridharma. Sementara itu, untuk mencapai akreditasi unggul pada program magister, FEB tengah melengkapi semua dokumen induk yang diperlukan serta meningkatkan kinerja tridharma di tingkat internasional.

    Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Maheni Ikasari SE, MM, mengungkapkan harapannya agar seluruh struktur fakultas mampu meningkatkan kinerja dalam empat tahun mendatang. Sementara itu, Wakil Dekan FEB, Rendy Mirwan Aspirandi SE MSA menyebut bahwa penyusunan Renstra ini menjadi titik awal untuk pencapaian target kerja berikutnya.

    Strategi khusus juga telah disiapkan oleh para dosen dalam penyusunan Renstra kali ini, yakni dengan memilih Indikator Kinerja Utama (IKU) dan Indikator Kinerja Tambahan (IKT) yang relevan dengan penilaian akreditasi unggul. Selain itu, FEB menetapkan standar kompetensi lulusan yang lebih tinggi dengan mewajibkan mahasiswa memiliki sertifikasi kompetensi internasional, guna menghadapi persaingan global. Fakultas juga menyediakan fasilitas untuk mendukung mahasiswa dalam mendapatkan sertifikasi tersebut.

Belum ada Komentar untuk "FEB UNMUH Jember Gelar Penyusunan Renstra untuk Tingkatkan Kinerja Empat Tahun ke Depan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel